CHRISTCHURCH — Perdana Menteri (PM) Selandia Baru Jacinda Ardern menghadiri shalat Jumat di Hagley Park yang berada di seberang Masjid Al Noor, Christchurch, Jumat (22/3/2019). Ardern tampak berpakaian serba hitam lengkap dengan penutup kepala berwarna senada.
Seperti dilansir dari Radio New Zaeland (RNZ), Ardern mengikuti seluruh prosesi shalat Jumat hingga selesai.
BACA JUGA: Penghormatan terhadap Korban Aksi Teror, Selandia Baru akan Siarkan Azan secara Nasional
Masyarakat non-Muslim yang pergi ke Hagley Park membentuk barisan di sekitar warga yang shalat untuk menunjukkan solidaritas mereka kepada komunitas Muslim. Sebagian besar perempuan warga Selandia Baru yang datang ke lokasi, mengenakan penutup kepala.
Azan berlangsung sekitar pukul 13.30 waktu setempat. Panggilan shalat yang berlangsung sekitar satu menit lebih 40 detik itu disiarkan secara nasional. Usai azan, seluruh masyarakat Selandia Baru mengheningkan cipta selama dua menit. Kemudian, dilanjutkan dengan shalat Jumat.
Ardern meminta rakyatnya di seluruh negeri untuk bergabung dalam merefleksikan upacara sepekan memperingati tragedi memilukan ini.
“Saya tahu banyak warga Selandia Baru ingin menandai pekan yang telah berlalu sejak serangan teroris dan untuk mendukung komunitas Muslim ketika mereka kembali ke masjid,” kata Ardern.
BACA JUGA: Aksi Solidaritas Pascateror, Perempuan Selandia Baru Diminta Berkerudung pada 22 Maret 2019
Dia juga mengatakan, “Cara kita memilih untuk berefleksi diri mendoakan selama keheningan akan berbeda bagi kita masing-masing.”
“Setiap orang harus melakukan apa yang terasa benar bagi mereka, di mana pun mereka berada, di rumah, di tempat kerja, di sekolah,” kata Ardern lagi. []
SUMBER: RNZ