PAKISTAN—Presiden Pakistan Mamnun Hussain dilaporkan telah menyatakan komitmennya pada promosi dan pengembangan seni kaligrafi Islam. Hussain yakin bahwa kaligrafi memiliki dampak postif untuk memepererat persatuan dan kerukunan antar umat Islam, APP melaporkan pada Selasa (24/1/2017).
Ia berbicara pada acara temu wartawan setelah menghadiri pameran ‘Noon wa Kalam’ yang digelar di Museum Seni Nasional Pakistan (PNCA) dan memamerkan ratusan karya seni kaligrafi.
Presiden mengatakan sejarah Islam telah menyaksikan perkembangan seni kaligrafi yang juga menjadi saksi kejayaan peradaban Islam.
Mamnun menyatakan dirinya adalah seorang pendukung setia promosi dan kebangkitan kaligrafi Islam.
Memuji karya seni kaligrafi termegah di Pakistan ini, Presiden Manun mengatakan, “Pameran tersebut sebagai salah satu penghargan terhadap seni kaligrafi yang telah dikaitkan dengan munculnya seni dan budaya Islam di seluruh dunia.”
Presiden Mannun mengatakan kaligrafi sempurna mencerminkan pribadi manusia sejati. []