MUSLIMAH, Allah begitu menyayangimu. Percayalah. Buktinya, Allah memberikan sebuah tempat khusus dalam Alquran, yakni sebuah surat bernaa An Nissa yang bermakna perempuan.
Allah juga menggariskan peran yang istimewa bagi muslimah dalam kehidupannya di dunia ini. Peran tersebut ada tiga dan semuanya emiliki keutamaan tersendiri. Apa saja kah itu?
BACA JUGA: Ingin Jadi Wanita Penghuni Surga? Penuhi Ciri-cirinya
Inilah keutamaan muslimah (wanita) dalam setiap peran istimewanya itu:
1 Keutamaan wanita sebagai putri
Kehadiran anak merupakan anugerah. Bahkan, kehadiran anak perempuan bisa jadi sebab surga bagi orangtuanya.
Rasulullah bersabda, “Barangsiapa di antara kalian mempunyai tiga orang anak gadis lalu ia sabar merawatnya dalam kondisi susah dan senang, maka Allah akan memasukkan dia ke surga berkat kasih sayang orang itu kepada ketiganya.”
Lalu, sesorang bertaya, “Bagaimana dengan dua wahai Rasulullah?”
Beliau menjawab, “Demikian juga dengan dua.”
Lalu, orang itu bertanya lagi, “Bagaimana dengan satu, wahai Rasulullah?”
Beliau menjawab, “Demikian juga dengan satu.” (HR Ahmad)
2 Keutamaan wanita sebagai istri
Rasulullah mengatakan, “Apabila seorang wanita shalat lima waktu, puasa sebulan (Ramadhan), menjaga kemaluannya dan taat kepada suaminya, maka dikatakan kepadanya, “Masuklah engkau ke dalam surga dari pintu mana saja yang engkau sukai.” (HR Ahmad).
3 Keutamaan wanita sebagai seorang ibu
Ada tiga kesusahan yang dirasakan seorang ibu yakni mengandung, melahirkan dan menyusui. Maka, kebaikan untuk ibu adalah tiga kali lebih besar daripada ayah sesuai dengan hadis yang menyatakan bahwa Rasulullah menyebut “ibu” tiga kali lebih banyak dibanding “ayah”. Bahkan, berbakti kepada ibu merupakan jalan bagi seorang anak memperoleh surga. []
Sumber: Saleha Is Me/Karya: Aini, dkk/ Penerbit: Qultum Media/Tahun: 2017