• Home
  • Disclaimer
  • Iklan
  • Redaksi
  • Donasi
  • Copyright
Sabtu, 10 Mei 2025
Islampos
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari
Tidak ada Hasil
View All Result
Tidak ada Hasil
View All Result
Islampos
Home Syi'ar Sirah

Rasulullah dan Seorang Yahudi Buta

Oleh Saad Saefullah
6 tahun lalu
in Sirah
Waktu Baca: 3 menit baca
A A
0
Foto: Pinterest

Foto: Pinterest

2
BAGIKAN

ADA banyak sekali kisah suri tauladan Rasulullah yang dapat kita ambil hikmahnya, salah satunya adalah Rasulullah yang dengan sabar dan kasih sayang merawat seorang Yahudi buta. Kisah ini memberikan inspirasi dan cerminan menjadi seorang muslim yang baik sehingga banyak dikisahkan melalui ceramah atau dakwah. Bagaimana kisah Nabi Muhammad merawat seorang Yahudi buta?

Semasa hidup Rasulullah selalu membawakan makanan kepada seorang pengemis Yahudi tua dan buta yang berada di sudut pasar Madinah. Setiap pagi beliau mendatangi pengemis tua itu untuk memberikan makanan sekaligus menyuapinya dengan lembut dan kasih sayang.

Padahal pengemis tua ini selalu berkata kepada semua orang yang menghampirinya agar jangan mendekati Muhammad karena dia adalah seorang pembohong, gila, ahli sihir, dan akan mengelabui dengan agama sesat yang dibawanya.

Meskipun setiap hari Rasulullah mendengar hinaan dan hujatan dari pengemis tua itu, namun beliau tetap bersabar dan tetap membawakan makanan setiap pagi serta menyuapinya dengan kasih sayang. Rasulullah tidak pernah berkata sepatah katapun kepada pengemis Yahudi itu dan setelah selesai menyuapinya beliau lalu pergi meninggalkannya. Inilah kisah Rasulullah yang menyentuh hati.

ArtikelTerkait

Inilah Kisah Perang Badar antara Kaum Muslim dan Kaum Quraisy

Kejahatan-kejahatan Musailamah Al-Kadzdzab, Apa Saja?

Sering Tidak Dianggap, Padahal Inilah Jasa-jasa Besar Muawiyah bin Abi Sufyan untuk Islam

Kenapa pada Saat Nabi Muhammad ﷺ Lahir Disebut Tahun Gajah?

Setelah Rasulullah wafat, maka tidak ada seorang pun yang pergi membawakan makanan kepada pengemis buta itu. Sebagai sahabat Rasulullah, Abu Bakar bertanya kepada Aisyah apakah ada sunnah Nabi yang belum dijalankannya. Aisyah pun menjelaskan bahwa semasa hidup Rasulullah setiap pagi selalu membawakan makanan kepada seorang pengemis Yahudi tua dan buta yang berada di pasar Madinah.

Keesokan harinya, Abu Bakar menjalankan sunnah Nabi yaitu membawakan makanan untuk pengemis Yahudi tua dan buta yang berada di sudut pasar. Setelah Abu Bakar mendekati pengemis itu, alangkah terkejutnya beliau karena pengemis tua itu menyerukan kepada semua orang yang menghampirinya agar jangan mendekati Muhammad karena dia seorang penyihir, penipu, gila, dan pembohong dengan agama baru yang dibawanya.

Mendengar ucapan pengemis tua itu, Abu Bakar langsung menangis karena kesabaran Rasulullah menghadapi pengemis tua itu setiap pagi dan beliau tetap dengan kasih sayang memberikan makanan kepada orang yang telah menghinanya. Inilah kisah Rasullulah merawat seorang buta yang patut kita contoh.

Abu Bakar akhirnya memberikan makanan kepada pengemis buta itu kemudian sang pengemis bertanya siapakah gerangan yang telah memberikan makanan kepadanya. Abu Bakar berkata bahwa dirinyalah yang selama ini membawakan makanan untuknya, tetapi meskipun buta sang penegmis mengetahui bahwa bukan Abu Bakar yang selama ini memberikan makanan untuknya.

Pengemis tua menjelaskan bahwa selama ini orang yang memberikan makanan kepadanya sangat lembut dan penuh kasih sayang sehingga dia tidak perlu kesulitan untuk mengunyah makanan karena makanan tersebut telah dihaluskan terlebih dahulu. Cara memberikan makanan pun juga penuh kasih sayang dan tidak kasar sama sekali.

Akhirnya Abu Bakar menceritakan bahwa selama ini yang telah memberikan makanan kepada pengemis tua itu adalah orang yang selama ini dia hina yaitu Nabi Muhammad SAW dan beliau tidak akan pernah kembali untuk memberikan makanan karena telah wafat.

Mendengar penjelasan dari Abu Bakar maka seketika pengemis tua itu menangis dan menyesali akan semua perbuatan yang telah dilakukannya. Pengemis Yahudi tua dan buta itu akhirnya mengakui akan kemuliaan Rasulullah dan kebenaran ajaran Islam dengan mengucapkan dua kalimat syahadat disaksikan oleh Abu Bakar. []

ShareSendShareTweetShareScan
Advertisements
ADVERTISEMENT
Previous Post

Selfie di Depan Ka’bah: Tren Baru dalam Dakwah?

Next Post

Jangan Temani 5 Orang Ini

Saad Saefullah

Saad Saefullah

Lelaki. Tidak terkenal. Menyukai kisah-kisah Nabi dan Para Sahabat.

Terkait Posts

Nabi Musa, Qabil dan Habil, Nabi Adam, Akhir Zaman, Perang Badar

Inilah Kisah Perang Badar antara Kaum Muslim dan Kaum Quraisy

8 Mei 2025
Musailamah Al-Kadzdzab

Kejahatan-kejahatan Musailamah Al-Kadzdzab, Apa Saja?

16 April 2025
Damaskus

Sering Tidak Dianggap, Padahal Inilah Jasa-jasa Besar Muawiyah bin Abi Sufyan untuk Islam

3 April 2025
Raja Abrahah, Tahun Gajah

Kenapa pada Saat Nabi Muhammad ﷺ Lahir Disebut Tahun Gajah?

1 April 2025
Please login to join discussion

Tulisan Terbaru

Penyebab Matinya Hati

Penyebab Ngantuk tapi Tak Bisa Tidur

Oleh Haura Nurbani
9 Mei 2025
0

Cara Membentengi Diri, Janji Allah dalam Al-Quran, Sebab Al-Quran Diturunkan secara Bertahap,Tafsir. Qiroat, Hukum Muslim yang Tak Bisa Baca Al-Quran, Al-Quran

Kenapa Kita Harus Paksakan Diri untuk Membaca Al-Quran

Oleh Haura Nurbani
9 Mei 2025
0

Tahajjud, Amalan di Pagi Hari, Shalat Taubat, Renungan, Tahajjud, Shalat Malam

Apakah Engkau Sulit Melakukan Shalat Malam?

Oleh Dini Koswarini
9 Mei 2025
0

pekerjaan rumah, anak, sukses

Anak Rajin Bantu Pekerjaan Rumah, Benarkah Lebih Sukses di Masa Depan?

Oleh Yudi
9 Mei 2025
0

perawan

7 Penyebab Banyak Gadis Sudah Tidak Perawan di Zaman Sekarang

Oleh Yudi
9 Mei 2025
0

Terpopuler

Penyebab Kanker Prostat yang Sering Diremehkan Lelaki

Oleh Dini Koswarini
8 Mei 2025
0
Penyebab Perut Bunci pada Laki-laki, Cara Mengecilkan Perut yang Buncit, Akibat Menahan Kentut, Penyebab Gagal Ginjal, Perut Buncit, Perut Buncit, Perut Kembung, Fakta Diabetes, Cara Menyembunyikan Perut yang Buncit, Gemuk, Penyebab Kanker Prostat

Ada beberapa penyebab kanker prostat yang sering diremehkan para lelaki. 

Lihat LebihDetails

Apa Dampaknya Jika Minum Kopi Setiap Pagi? Ini Penjelasannya

Oleh Yudi
8 Mei 2025
0
kopi

Salah satu manfaat paling umum dari kopi adalah kandungan kafeinnya yang dapat meningkatkan kewaspadaan dan fokus.

Lihat LebihDetails

Cara Singkat Tulis ‘Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam ﷺ di Microsoft Word, Ini Dia

Oleh Saad Saefullah
19 Oktober 2024
1
Nabi Muhammad Keutamaan Membaca Sholawat, Waktu Terbaik Bershalawat, Sholawat, Ciri Fisik Rasulullah, Wasiat Nabi Sebelum Wafat, Cara Bershalawat yang Benar kepada Nabi, Keistimewaan Rasulullah, Kebiasaan Nabi Muhammad ﷺ, Rasulullah

Selain untuk membuat karakter shalawat tersebut, kita juga bisa membuat lafadz Allah (ﷲ), Muhammad (ﷴ), Basmalah (﷽), Jalla Jalaluhu (ﷻ)...

Lihat LebihDetails

Kenapa Seorang Muslim Gelisah dan Resah di Pagi Hari?

Oleh Dini Koswarini
7 Mei 2025
0
Hal yang Tidak Boleh Dilakukan di Pagi Hari, Ciri Diabetes di Usia Muda, Muslim

Berikut beberapa alasan mengapa seorang Muslim bisa merasa seperti itu.

Lihat LebihDetails

Kapan Wanita Shalat Dzuhur di Hari Jumat?

Oleh Dini Koswarini
10 Juli 2024
0
Hukum Shalat Jumat bagi Wanita, Hukum Shalat Tidak Kenakan Mukena Warna Putih, Hukum Wanita Shalat tanpa Mukena, , Shalat Ied Jamaah, Hukum Shalat Wanita Kelihatan Rambut,Kenapa Shalat Jumat Tidak diwajibkan bagi Perempuan, Hukum Perempuan Menjadi Imam Shalat Berjamaah

Maka apa sebenarnya hukum permasalahan wanita shalat Dzuhur di hari Jumat ini menurut syariat?

Lihat LebihDetails
Facebook Twitter Youtube Pinterest Telegram

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.

Tidak ada Hasil
View All Result
  • Home
  • Beginner
  • Tahukah
  • Sirah
  • Renungan
  • Muslimbiz
    • Muslimtrip
  • Berita
  • Cari

© 2022 islampos - Membuka, Menginspirasi, Free to Share.