BEEF teriyaki adalah salah satu olahan daging yang sangat praktis dibuat. Agar daging sedap, racik bumbu lumuran yang pas. Sesudahnya, proses memasaknya sangat cepat dan antirepot. Pasti tidak percaya kalau resep beef teriyaki ini siap dalam 25 menit saja.
BACA JUGA:Â Bosan dengan Olahan Tahu yang Itu-itu saja? Coba Resep Ini
Bahan Beef Teriyaki:
- 300 gram daging sapi, iris tipis panjang
- 1 sendok teh tepung maizena, larutkan dengan satu sendok makan air
- 1 buah bawang bombay, iris panjang
- 2 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
- wijen, secukupnya, untuk taburan
- daun bawang, secukupnya, untuk taburan
Bumbu Marinasi Beef Teriyaki:
- 50 ml kecap asin
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok makan light brown sugar
- 1/2 sendok makan air perasan jeruk lemon
- 1 ruas jahe, haluskan
- 3 siung bawang putih, cincang halus
Cara Membuat Beef Teriyaki:
- Lumuri irisan daging dengan bumbu marinasi selama 10 menit.
- Tumis bawang bombay hingga layu. Masukkan daging. Masak hingga saus meresap dan daging empuk. Bisa tambahkan air jika saus sudah menyusut tapi daging masih keras.
- Tambahkan larutan tepung maizena untuk mengentalkan saus. Angkat. Taburi wijen dan daun bawang. Hidangkan daging dengan sausnya selagi hangat.
BACA JUGA:Â Resep Bubur Kacang Hijau yang Enak di Musim Hujan
Siapa sih yang enggak doyan daging sapi? Selain memiliki rasa yang lezat, dan mudah diolah menjadi berbagai menu makanan. Daging sapi juga memiliki manfaat baik untuk tubuh, tentunya selama dikonsumsi dalam batas yang wajar ya. []