Tahukah Anda? Ketika Allah mencintai seorang hamba, maka seluruh makhluk pun akan mencintai orang tersebut. Maka jika kita menginginkan dicintai oleh banyak makhluk, sudah seharunya kita mencari perhatian Allh Sang Khalik supaya mencintai kita. Dengan begitu, seluruh makhluk pun akan mencintai kita.
Baca Juga: Diam Tanda Cinta
Dari Abu Hurairah, dia menceritakan, Rasulullah Saw bersabda,
“Sesungguhnya Allah SWT mencintai seorang hamba, maka Jibril pun berseru, ‘Sesungguhnya Allah mencintai si fulan, maka cintailah dia.’ Kemudian Jibril juga mencintainya, lalu Jibril berseru ke langit: ‘Sesungguhnya Allah telah mencintai si fulan, maka cintailah dia.’ Maka semua yang ada di langit mencintai dia, serta diberikan tempat yang luas baginya untuk dicinta di bumi.” (Mutaffaqun Alaih).
Baca Juga: Khutbah Jumat: Cintai Rasul
Para ulama mengatakan, “Kecintaan Allah SWT kepada hamba-Nya merupakan kehendaknya untuk memberikan kebaikan, petunjuk, kenikmatan, dan rahmat baginya.
Sedangkan kecintaan Jibril dan para malaikat mencakup dua segi, salah satunya adalah permohonan ampunan dan doa untuknya. Dan yang kedua, bahwa kecintaan mereka terhadapnya seperti layaknya kecintaan yang ada dia antara sekalian manusia, yaitu berupa kecenderungan hati kepadanya dan kerinduan mereka bertemu dengannya. Kecintaan mereka itu disebabkan ketaatannya kepada Allah. []
Sumber: NU Online