ARAB Saudi mengonfirmasi bahwa jurnalis Washington Post, Jamal Khashoggi, telah tewas. Negara itu juga menyatakan bahwa penasihat istana Royal Al-Qahtani dan Wakil Kepala Intelijen Ahmed Asiri dipecat dari posisi mereka, terkait hal ini. Berita ini dikeluarkan pada akhir pekan kemarin, waktu setempat.
BACA JUGA: Rangkaian Pengakuan “Tak Wajar” Saudi soal Kematian Jamal Khashoggi
Kerajaan Saudi juga mengatakan bahwa 18 warga negara Saudi telah ditangkap sejauh ini.
“Investigasi masih berlangsung,” tambah pernyataan itu.
Khashoggi telah lama diduga tewas setelah ia memasuki gedung Konsulat Saudi di Istanbul, Turki pada 2 Oktober silam dan tidak pernah terlihat lagi.
BACA JUGA: Rekaman dari Penyelidikan Kasus Hilangnya Jamal Khashoggi telah Dirilis
Pada hari yang sama dengan hilangnya Khashoggi, 15 warga Saudi lainnya, termasuk seorang ahli forensik dan beberapa pejabat lainnya, tiba di Istanbul dengan dua pesawat pribadi dan mengunjungi konsulat ketika dia masih di dalam, demikian menurut sumber-sumber polisi Turki. []
SUMBER: WORLD BULLETIN | DAILY SABAH