PASTIKAN Anda sudah membaca bagian 1 dari tema tulisan ini. Dan pastikan Anda sudah menulis daftar ide-ide bisnis sesuai tahap 1 dan 2. Jika belum, maka lakukanlah dulu sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya.
BACA JUGA: Sudah Yakin dengan Ide Bisnis Anda?
Karena tulisan ini bukan sekedar membuat Anda mengatakan “oh begitu, ok saya tahu”, tapi berharap Anda benar-benar mendapatkan pilihan bisnis yang paling tepat untuk Anda segera laksanakan, lalu Anda akan mengatakan, “Alhamdulillah, akhirnya menemukan bisnis yang selama ini saya cari, enak banget jalaninnya.”
Ya sejatinya seorang pengusaha merasa enjoy dalam menjalani bisnisnya, karena dengan begitu kita akan memiliki energi besar untuk melakukan inovasi dan pengembangan bisnis. Jika belum menemukan rasa enjoy itu, kemungkinan besar salah dipilihan bisnisnya, atau salah dicara menjalankannya.
Ok, saya lanjut ya. Setelah Anda menemukan daftar ide-ide bisnis sesuai tahap 1 dan 2, maka tahap ke 3 dan ke 4 adalah Anda harus melakukan riset pasar dan riset diri Anda. Caranya adalah sebagai berikut:
Tentukan jenis industri, kebutuhan variasi produknya, karakternya, kapital marketnya, dan persaingannya sebagai parameter penentuan riset. Riset pasar bisa Anda dapatkan dari data valid di berbagai sumber, riset diri Anda dapatkan dari psikotes.
Perpaduan 2 riset ini akan memudahkan Anda menyaring daftar dari sekian banyak ide bisnis Anda, menjadi 5 ide terbaik sesuai data riset pasar dan hasil evaluasi diri. Semakin tajam dan akurat hasil riset Anda, insyaAllah semakin tepat pilihan bisnis Anda. Di tahap ini saran saya carilah mentor bisnis yang bisa membantu mengarahkan Anda.
Ribet banget ya, iya memang. Karena disinilah critical point bagi pebisnis. 1 langkah Penentuan bisnis yang tepat akan memudahkan 1000 langkah selanjutnya. Dari pada ngasal di 1 langkah awal, ribet di 1000 langkah selanjutnya. Setuju?
Tahap ke-5 adalah, Anda harus memilih 1 dari 5 daftar di atas. Terbaik dari yang baik-baik. Unsur yang paling dominan dalam tahap ini adalah hati Anda, intuisi Anda, insting Anda, dan pastinya hidayah Tuhan Anda. Maka lakukan tahap ini di saat Anda merasakan dekat dengan-Nya. Setelah sholat malam, saat tafakur alam, atau disaat setelah Anda membantu urusan orang lain.
BACA JUGA: Bisnis itu Ibadah
Tools yang bisa dipakai adalah order qualifiers dan order winners. (Insya Allah akan dibahas detil di tulisan selanjutnya). Intinya adalah Anda buat dari masing-masing ide tersebut nilai tambah dibanding kompetitor yang sudah ada. Yang terbanyak dan ternyaman Anda mendapatkan nilai-nilai tambah itu. Maka pilihan bisnis itulah insyaAllah yang terbaik.
Lalu tahap terakhir adalah ‘rayakan’ kesuksesan Anda mendapatkan ide bisnis terbaik Anda.
Caranya, sujud syukurlah, perbanyak hamdalah, perbanyak sedekah. Dan rasakanlah, bayangkanlah kebahagiaan disaat nanti Anda menjadi seorang pengusaha muslim yang sukses, banyak memiliki karyawan, banyak sedekah dan memberi manfaat ke banyak orang.
Setelah itu segeralah action!
Salam Sukses Berjamaah. []
Faisal Ramli
Owner Waroeng Sehat – Jakarta
faisalramliqodir@gmail.com
No. WA: +62 812-8468-054
www.waroengsehat.com
Coach Kampus Pengusaha Muslim (KPM)