JAKARTA—Ketua Umum Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT), Wawan Budi Setiawan mengatakan untuk dapat ikut program hapus tato gratis syaratnya cuma daftar dan berkomitmen siap dibina. Tidak perlu harus hafal Surat Arrahman.
“Kasian juga kalau ingin hijrah harus hafal Surat Arrahman dulu, berat juga,” katanya kepada Islampos di Masjid Cut Meutia, Menteng, Jakpus, Sabtu (27/01/2018).
Pasalnya saat ini banyak orang yang punya tato banyak. Alasannya karena ikut-ikutan. Saat tahu tato tidak dibolehkan dalam agama, mereka terbentur dengan biaya penghapusan tato yang cukup mahal.
“Itulah yang melatarbelakangi kami membuat program ini,” pungkasnya.
Dia menjelaskan, untuk program awal ini, memakan biaya sebesar 300jt. “Alokasi dari zakat, infaq dan sedekah.”
Program hapus tato gratis memang bukan sesuatu yang baru. Tapi program yang digagas oleh MTT, Islamic Medical Service (IMS) dan RS Ibnu Sina tidak menyaratkan calon yang ingin menghapus tato harus hafal Surat Arrahman terlebih dahulu. []
Reporter: Tommy