ADA sebagian manusia yang hidupnya selalu mengejar dunia. Seseorang melakukan berbagai cara agar apa yang menjadi keinginannya tercapai. Saking terobsesinya, sampai mereka rela menghabiskan banyak waktu untuk mengejar dunia.
Segala aktivitasnya diutamakan hanya untuk dunia, dari pagi hingga malam. Apakah yang mereka cari akan didapatkan? Padahal, semakin seseorang mengejar dunia, dunia akan semakin menjauh darinya. Mengapa?
BACA JUGA: Jangan Biarkan Generasi Muda Berpaling dari Al Qur’an
“Ketahuilah, bahwa sesungguhnya kehidupan dunia hanyalah permainan dan suatu yang melalaikan, perhiasan dan bermegah-megah antara kamu serta berbangga-banggaan tentang banyaknya harta dan anak, seperti hujan yang tanam-tanamannya mengagumkan para petani; kemudian tanaman itu menjadi kering dan kamu lihat warnanya kuning kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridhaan-Nya. Dan kehidupan dunia ini tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu,” ( QS Alhadid : 20).
Sudah jelas bahwa dunia ini hanyalah permainan yang bisa membuat manusia lalai. Sebagai seorang muslim, jangan sampai terlena dengan kehidupan dunia ini. Seseorang berniat melakukan segala aktivitasnya untuk mengharap keridhaan Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Dalam hal ini bukan berarti mencari kehidupan dunia itu tidak diperbolehkan, akan tetapi niatkanlah mencari dunia untuk mendapatkan keberkahan sebagai jalan mendekatkan diri kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Seperti dalam hadis yang diriwayatkan HR. Bukhari yaitu:
“…. dan jika kamu mendekat kepada KU satu jengkal, niscaya Aku akan mendekat kepadamu satu hasta, dan jika kamu mendekat kepada KU satu hasta, maka AKU akan mendekat kepadamu satu Depa, dan jika kamu mendekat kepada KU dengan berjalan kaki, niscaya AKU akan mendatangimu dengan berlari kecil,” (HR. Bukhari).
BACA JUGA: Dua Kemudahan Setelah Kesulitan
Apabila seseorang mendekat kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, maka Allah Subhanahu wa Ta’ala akan mendekat kepada hamba-Nya melebihi apa yang dilakukan hamba tersebut. Lantas apa yang bisa dilakukan seorang hamba agar dekat dengan Allah Subhanahu wa Ta’ala? Yakni senantiasa mengingat Allah Subhanahu wa Ta’ala. []
SUMBER: DUNIA ISLAM