TIDAKĀ ada kesialan dalam Islam (tathoyyur), misalnya;
Tidak ada hari sial dalam Islam, tidak selasa, tidak sabtu, tidak pula hari lainnya.
Tidak ada bulan sial dalam Islam, tidak syuro, tidak pula bulan lainnya.
Tidak ada kejadian sial dalam Islam, misalnya; menabrak kucing di jalan, kejatuhan kotoran cicak atau burung ketika hendak keluar rumah, atau mendengar suara burung hantu ketika malam hari, atau kejadian apapun.. Maka tidak ada kesialan atasnya.
Tidak ada angka sial dalam Islam; tidak angka 13, tidak juga angka lainnya.
Tidak ada hewan sial dalam Islam.
Tidak ada anak sial dalam Islam.
Dan tidak ada kesialan lainnya dalam Islam.
Kesialan dalam Islam hanya ada pada perbuatan maksiat yang kita lakukan. Ketika kita berbuat dosa atau maksiat, maka kesialan itu bisa jadi akan mendatangi kita sebagai kafarat karena dosa yang telah kita lakukan tadi..
Allahuāalam. []
Kirim RENUNGAN Anda lewat imel ke: islampos@gmail.com, paling banyak dua (2) halaman MS Word.