ARSITEKTUR Islam telah mendapat tempat khusus di dunia. Sepanjang sejarah, masjid telah menjadi fokus banyak pameran arsitektur di dunia Muslim. Salah satunya adalah Masjid Faisal di Pakistan.
Seperti dilansir Mvslim, tampilan unik masjid Faisal terinspirasi dari tenda Badui. Badui adalah suku nomaden di Saudi. Tenda yang bisa dibawa-bawa adalah simbol dari cara hidup mereka yang sulit namun alami.
Raja Faisal bin Abdul Aziz dari Arab Saudi mendanai pembangunan tersebut sebagai hadiah kepada rakyat Pakistan. Masjid ini dirancang oleh seorang arsitek Turki Vedat Dalokay.
Disain Dalokay memenangkan sebuah kompetisi internasional yang diadakan pada tahun 1969, di mana 43 proposal desain dari 17 negara diajukan untuk pembangunan masjid ini. Setelah selesai pada tahun 1986, masjid Faisal adalah yang terbesar di dunia sampai tahun 1993 ketika Masjid Hassan II di Maroko dibangun.
Masjid Faisal dibangun di Islamabad, di markas Margalla Hills yang merupakan bagian selatan Himalaya. Bangunan ini dibangun di atas sebidang tanah yang tinggi dan menawarkan pemandangan yang indah sejauh mata memandang. Struktur berbentuk tenda mencakup ruang sholat utama, yang dihiasi dengan marmer dan mosaik dan bisa menampung 10.000 jamaah.
Dikombinasikan dengan halaman rumput yang luas, sehingga masjid ini bisa menampung lebih dari 250 ribu jamaah. Masjid Faisal juga dilengkapi perpustakaan, ruang kuliah, museum dan kafe. Tempat ini juga menjadi makam Jenderal Muhammad Zia-ul-Haq yang memerintah negara itu dari tahun 1978-88. Pemakamannya adalah yang terbesar dalam sejarah Pakistan. Masjid tersebut juga pernah menjadi kampus lama Universitas Islam Internasional. []