Assalmuallaikum Warohmatullahi Wabaraktuh,
Ibu Widya yang semoga senantiasa diberkahi oleh Allah SWT., saya mohon bantuan dari Ibu. Seakrang ini suami saya posisinya tdak bekerja, dan akhirnya tinggal di rumah sambil berdagang (membuka warung) kecil-kecilan. Sedangkan saya masih (sejak sebelum mnikah) bekerja dengan penghasilan agak besar.
Sebenarnya saya ingin berhenti bekerja mengingat anak-anak saya masih kecil, tapi dalam priode ini, secara ekonomi kami membutuhkan pemasukan yang besar. Suami Sebenarnya rajin mencari pekerjaan kesana-kemari namun belum juga mendapat pekerjaan. Sebaiknya, apa yang harus saya lakukan? Di satu sisi saya kehilangan waktu bersama anak-anak, di sisi lain kami membutuhkan orang yang bekerja di rumah kami. Mohon sarannya bu, Terima kasih.
Ummu Hudan
Wa’alaikumslm Warohmatullahi Wabaraktuh,
semoga Allah selalu memberi keberkahan pada keluarga Ummu.
Dalam hidup ini kita selalu dihadapkan pada pilihan-pilihan yang dilematis, itu adalah salah satu ujian dari Allah SWT bagi kita orang-orang yang beriman.
Ummu yang shalehah, idealnya kita sebagai wanita sekaligus seorang ibu yang memiliki anak masih kecil, hendaknya selalu berada di dekat sang buah hati. Banyak yang bisa kita lakukan untuk membantu perekonomian keluarga. Tanpa harus meninggalkan anak. Apalagi suami Ummu sudah punya warung kecil-kecilan.
Barangkali jika Ummu ikut membesarkan warung, bisa menambah pemasukan bagi keluarga.
Namun begitu, Ummulah yang lebih tau berapa kebutuhan keluarga Ummu, sehingga bisa memperhitungkan apakah bisa menutupi kebutuhan primer jika Ummu berhenti bekerja.
Ummu yang baik, saya selalu yakin bahwa jika kita terus memegang teguh aturan Allah dan bekerja keras ikhlas hanya karena Allah, maka Allah akan membuka pintu-pintu rezeki dari tempat yang tidak kita sangka-sangka. Wallahualambissawab.[]