YAMAN—Tentara milisi Syiah Houthi di Yaman telah meluncurkan rudal balistik yang menargetkan tangki penyimpanan minyak Aramco di wilayah Jizan barat daya Arab Saudi.
Menurut jaringan televisi satelit al-Masirah berbahasa Arab Yaman, rudal tersebut diluncurkan ke fasilitas penyimpanan raksasa minyak Saudi pada Rabu (4/4/2018) malam.
Tak lama setelah pengumuman, jaringan televisi nasional Saudi al-Ekhbariya mengklaim bahwa rudal itu berhasil dijatuhkan oleh pertahanan udara Saudi. Insiden ini terjadi hanya sehari setelah Houthi menargetkan kapal perang Saudi sebagai pembalasan terhadap serangan udara mematikan di provinsi Hudaydah, Yaman.
PBB mengatakan, rekor 22,2 juta warga Yaman tengah membutuhkan bantuan makanan, termasuk 8,4 juta terancam kelaparan yang parah.
Perlawanan Saudi diluncurkan pada Maret 2015 untuk mendukung pemerintahan sah Yaman melawan kelompok Syiah Houthi yang ingin menguasai Yaman. []
SUMBER: PRESSTV