SEBELUM membahas tentang langkah-langkah mandi junub, ada baiknya kita ketahui pengertian mandi junub terlebih dahulu.
Mandi junub itu adalah mandi yang dilakukan ketika selesai dari masa haid dan nifas, setelah mengeluarkan mani karena syahwat, dan setelah bertemunya dua khitan (dua alat kelamin/hubungan suami istri). Jadi setelah terjadi hal tersebut di atas, maka diwajibkan untuk mandi junub.
Tata cara mandi junub dijelaskan pada hadis berikut:
BACA JUGA: Mandi Junub Wajib Memakai Sabun?
Dari Aisyah rha, dia berkata, “Adalah Rasulullah SAW apabila mandi junub beliau memulai dengan mencuci farji beliau, kemudian berwudlu, kemudian mengambil air untuk menyelah-nyelahi pangkal rambut dengan jari-jari, lalu menuangkan ke atas kepala beliau tiga tuangan, kemudian menyiram seluruh tubuh beliau, kemudian mencuci kedua kaki beliau,” (HR. Bukhari dan Muslim, lafadz ini milik Imam Muslim).
Selain menggunakan air, mandi wajib atau junub juga bisa dengan menggunakan media debu.
Ustaz Abdul Somad atau biasa disapa UAS memberikan penjelasannya mengenai mandi junub memakai debu.
Mandi wajib boleh dilakukan dengan bertayammum atau dengan debu jika memang tidak ada air atau karena sakit.
Allah berfirman:
وَإِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوا وَإِنْ كُنْتُمْ مَرْضَى أَوْ عَلَى سَفَرٍ أَوْ جَاءَ أَحَدٌ مِنْكُمْ مِنَ الْغَائِطِ أَوْ لَامَسْتُمُ النِّسَاءَ فَلَمْ تَجِدُوا مَاءً فَتَيَمَّمُوا صَعِيدًا طَيِّبًا
“Jika kamu junub maka mandilah, dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayammumlah dengan tanah yang suci.” (QS. al-Maidah: 6)
Kemudian bagaimana tata caranya?
BACA JUGA: Jika Shalat Dalam Keadaan Junub karena Lupa
Dikutip Islampos dari YouTube IREMA Media yang ditayangkan pada 17 November 2017, berikut penjelasan Ustaz Abdul Somad:
https://www.youtube.com/watch?v=TQOg6YF1zrw
Ustaz Abdul Somad menjelaskan tata cara Mandi Wajib dengan debu dengan memukulkan telapak tangan dua kali ke tanah.
Berikut tata cara mandi wajib dengan memakai debu :
-Pukul sekali (tanah), tepuk kemudian tiup dan usap ke wajah sekali
-Pukul sekali lagi, tepukkan dan tiup.
Kemudian tepukkan ke tangan tiga kali.
-Setelah itu usap tangan kanan, mulai dari bagian siku hingga telapak tangan.
– Begitu juga dengan pergelangan tangan. []