SETIAP da’i yang lebih mengutamakan dunia dan berusaha keras untuk menggapainya, besar kemungkinan dia akan mengeluarkan fatwa dan hukum yang menyelisihi kebenaran.
Karena hukum-hukum Allah, kebanyakan tidak sesuai dengan keinginan manusia. Terlebih, mereka yang telah dimabuk kedudukan, popularitas, dan banyaknya pengikut.
BACA JUGA: Meniru Metode Dakwah Rasulullah Saw
Pengutamaan dunia ini bisa berwujud takut kehilangan pengikut, takut kehilangan sumber penghasilan dari dakwah, serta takut kehilangan ketenaran.
Akhirnya, tanpa disadari mereka sering terjebak pada fatwa-fatwa serta pendapat-pendapat yang bisa ‘menyenangkan’ pengikut dan komunitasnya, walaupun hati kecilnya mengingkari hal itu.
BACA JUGA: Rumah Arqam, Pusat Dakwah Nabi
Istilahnya sekarang ABS (Asal Bapak Senang). Karena jika dia menyampaikan sesuai kebenaran yang dia yakini, bisa berakibat fatal kepada ‘kariernya’ dalam dunia dakwah. Wallahul musta’an. Semoga Allah menjaga kita sekalian dari fitnah ini. Amin. []
Facebook: Abdullah Al-Jirani