SURABAYA—Penyidik Polda Jawa Timur terus mendalami kasus prostitusi online melibatkan artis VA dan AS. Mucikari yang menjajakan kedua artis itu telah ditetapkan sebagai tersangka.
Dalam penyelidikan polisi terungkap, tersangka mucikari berinisial TN dan ES, diketahui memiliki daftar nama artis dan model yang dijajakkannya.
BACA JUGA: Pemesan Jasa dalam Kasus Prostitusi Artis Tak Ditangkap, Ini Alasan Polisi
Kapolda Jatim Irjen Luki Hermawan mengungkapkan bahwa TN mengendalikan 45 artis dan 100 model yang siap melayani pelanggan. Jumlah tersebut diketahui dari ponsel milik tersangka.
“Ada 45 artis (anggota dari mucikari TN), baru dua yang diperiksa tinggal 43 artis lainnya. Sementara untuk model ada 100 orang,” terang Luki Hermawan di Surabaya, Senin (7/1/2019).
Menurut Luki, pihaknya juga akan memeriksa artis dan model lain terkait kasus prostitusi online yang terkuak di Surabaya baru-baru ini.
Penyidik kini sudah mengantongi foto-foto mereka serta bukti transaksinya. Mereka dipasarkan kepada pria hidung belang dengan tarifnya berkisar Rp25 juta sampai Rp100 juta.
BACA JUGA: Banyak Artis Terjerat Prostitusi, Begini Kata Pengamat
“Kita sudah kantongi bukti-buktinya. Nama-namanya (artis dan model anggota mucikari TN) sudah kita pegang. Tarifnya paling murah Rp25 juta, ada Rp50 juta, Rp 0 juta dan yang paling mahal Rp100 juta. Kami akan terus dalami kasus prostitusi online artis ini,” ucap Luki. []
SUMBER: OKEZONE