JIKA Anda penggemar film eksyen, tentu Anda mengenal Jean-Claude Van Damme. Ya, aktor asal Belgia itu beberapa waktu disebutkan telah masuk Islam. Kenyataannya, tidak ada satupun yang mendukung klaim tersebut.
Memang, di media sosial beredar sebuah foto yang mengklaim Jean-Claude Van Damme mengatakan sebagai berikut: “Setelah saya masuk Islam, saya tidak mendapatkan tawaran pekerjaan dari sutradara manapun…Tapi ini tidak penting. Saya percaya bahwa saya mendapat peran yang tepat dalam tes Cosmos. Saya tidak pernah menyesal bahkan sekali pun, karena saya percaya kepada Allah.”
BACA JUGA: Benarkah Didier Drogba Masuk Islam?
Setelah ditelusuri, tidak ada satupun bukti bahwa Jean-Claude Van Damme pernah mengatakan ini. Pencarian online tentang dugaan kutipan dan sebagian darinya hanya memunculkan postingan lain dengan klaim yang sama.
Menurut situs kominfo, berdasarkan penelusuran, video tersebut merupakan potongan dari video asli wawancara Jean Claude Van Damme dengan stasiun TV swasta MBC yang berdurasi 1 menit 49 detik.
Dalam wawancara tersebut, Van Damme saat itu diberikan pertanyaan mengenai pola makanan yang sehat dan ia menjawab bahwa dirinya menyukai makanan Arab yang diakuinya merupakan makanan yang sehat.
Ia juga menyatakan bahwa makanan yang diikuti oleh Nabi Muhammad adalah salah satu yang terbaik bagi tubuh manusia. Klaim bahwa aktor kelahiran Belgia tersebut menjadi mualaf sendiri tidak menyertakan bukti yang konkret .
“Sayuran, hummus, semua makanan Arab yang enak, Timur Tengah, seperti dulu. Seperti dalam Muslim—lihatlah Muslim. Roti, almond, apel. Pergi, baca, baca, Anda menemukan Muslim, banyak hal baik. Nabi Muhammad yang sangat cerdas. Dia tahu apa yang baik untuk masa depan, untuk tubuh. Jadi lihat itu,” demikian ujarnya ketika itu.
Namun tidak ada penyebutan yang relevan tentang Islam atau menjadi seorang Muslim bahkan di halaman Facebook resmi Van Damme.
BACA JUGA: Kisah Mualaf Maryum, Masuk Islam setelah 4 Kali Baca Al-Qur’an
Jean-Claude Camille François Van Varenberg dikenal secara profesional sebagai Jean-Claude Van Damme adalah seorang aktor Belgia, seniman bela diri, sutradara film, dan koreografer bela diri. Ia lahir dan besar di Brussel, Belgia, pada usia sepuluh tahun ayahnya mendaftarkannya di kelas seni bela diri, dan kemudian berpartisipasi dalam beberapa kompetisi.
Berdasarkan keinginan menjadi seorang aktor, ia pindah ke Amerika Serikat pada tahun 1982, di mana ia melakukan pekerjaan sambilan dan mengerjakan beberapa film, sampai ia kemudian mendapatkan peran utama dalam film bela diri Bloodsport (1988) yang melambungkan namanya. []
SUMBER: FULFACT | KOMINFO