SALAH satu akan tibanya akhir zaman ini ialah kedatangan sosok yang begitu asing di muka bumi ini, yakni Dajjal. Ia adalah orang yang menjadi musuh kaum muslimin. Sebab, kedatangannya akan memberikan mala petaka bagi orang-orang yang beriman. Di mana keimanan mereka akan tergoyahkan dengan adanya tipu daya darinya.
Tahukah Anda, bahwa Dajjal akan terlihat baik di mata orang-orang yang memiliki keimanan yang tidak begitu kuat. Apa yang mereka lihat terhadap Dajjal, seolah-olah akan menuntun mereka ke surga. Padahal tidak demikian, melainkan apa yang menjadi surganya Dajjal adalah neraka. Begitu pun sebaliknya, apa yang menjadi nerakanya Dajjal adalah surga.
Muslim meriwayatkannya dari hadis Syu’bah, dari Abdul Malik bin Amr, dari Rib’i dari Hudzaifah, dari Nabi SAW dengan matan serupa. Ibnu Mas’ud berkata, “Aku mendengarnya dari Rasulullah SAW.” Al-Bukhari meriwayatkannya dari hadis Syu’bah, dengan matan yang sama.
Al-Bukhari dan Muslim meriwayatkan dari hadis Syaiban, dari Abdurrahman, dari Yahya bin Abu Katsir, dari Abu Salamah, dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda:
“Maukah kalian ku beritahu suatu hadis tentang Dajjal yang belum pernah disampaikan seorang nabi pun kepada kaumnya? Dia buta sebelah mata. Ia datang, bersamanya ada sesuatu seperti surga dan neraka. Sesuatu yang ia katakan surga, itulah neraka. Sungguh, aku mengingatkan kalian terhadapnya, seperti yang diingatkan Nuh kepada kaumnya.” []
Sumber: Bencana dan Peperangan Akhir Zaman Sebagaimana Rasulullah SAW Kabarkan/Karya: Ibnu Katsir/Penerbit: Ummul Qura