TURKI—Populasi Turki dilaporkan telah menembus 80 juta jiwa dan berhasil mencapai tingkat tertinggi. Temuan ini diumumkan otoritas statistik Turki pada Kamis (1/2/2018) pekan lalu.
“Pada akhir 2017, populasi di Negara mayoritas Muslim di Eropa ini adalah 80,8 juta, dengan tingkat pertumbuhan tahunan sebesar 1,24 persen,” kata Turkish Statistical Institute (TurkStat).
Data resmi menunjukkan bahwa populasi yang tinggal di Turki meningkat hampir satu juta, naik dari angka tahun sebelumnya sebesar 79,8 juta jiwa.
Populasi laki-laki di Turki adalah 40,5 juta (50,2 persen dari total), sementara populasi perempuannya adalah 40,3 juta (49,8 persen), menurut sistem pendaftaran populasi berbasis negara, Anadolu Agency melaporkan.
Lembaga tersebut mengatakan 92,5 persen penduduk Turki tinggal di kota-kota dan pusat-pusat distrik, naik 0,2 persen. Sedangkan 7,5 persen di kota kecil dan desa-desa.
Tahun 2017 lalu, Istanbul adalah kota terpadat di Turki dengan populasi 15 juta orang, seluruhnya 18,6 persen dari total populasi. Ibu kota Ankara berada di urutan kedua dengan populasi hampir 5,5 juta orang dan provinsi Aegean Izmir dengan sekitar 4,3 juta.
Bursa, sebuah pusat industri terkemuka, merupakan kota terbesar keempat dengan jumlah penduduk lebih dari 2,9 juta, dan kota resor Mediterania Antalya berada di urutan kelima dengan lebih dari 2,3 juta orang.
Kota terpadat di Turki adalah Bayburt, di Turki timur laut, dengan sekitar 80.400 penduduk, diikuti oleh kota timur Tunceli (82.500) dan kota timur laut Ardahan (97.100).
TurkStat juga menyatakan bahwa populasi usia kerja negara (usia 15-64) naik 1,2 persen tahun lalu menjadi 67,9 persen (hampir 55 juta orang) dari total populasi. Sementara penduduk di bawah 15 tahun adalah 23,6 persen, dan proporsi populasi 65 tahun ke atas adalah 8,5 persen. []
SUMBER: ISLAMICNEWS