UMMU Mundzir merupakan satu dari sekian wanita yang masuk Islam di era awal dakwah. Nama lengkapnya yakni Ummul Mundzir binti Qais bin ‘Amr Al Anshariyyah An Najjariyyah.
Ia satu keluarga dengan ibunda Rasulullah, Aminah, yakni dari Bani An Najjar.
BACA JUGA’: Ummu Haram binti Malhan, Shahabiyah yang Syahid di Laut
Suami beliau bernama Qais bin Sha’sha’ah dan anaknya Al Mundzir, sehingga kunyahnya Ummul Mundzir.
Ummul Mundzir memiliki saudara kandung yang bergabung dengan pasukan muslimin menuju Badr, ialah Salith bin Qais. Bersama Ummul Mundzir, Salith menjadi salah dua shahabat Rasulullah yang dekat dengan beliau.
Ummul Mundzir juga mengalami momen berpindahnya arah kiblat. Ia menjadi saksi saat Rasulullah diberi wahyu untuk memindahkan arah shalat dari Baitul Maqdis di Yerusalem, ke arah Ka’bah di Makkah.
BACA JUGA’: Canda Rasulullah SAW kepada Ummu Aiman: Unta Itu Anak Unta
Peristiwa tersebut terjadi di tahun kedua hijriyyah.
Ummul Mundzir pun menjadi satu dari sekian shahabat yang menyaksikan dan mengabarkan peristiwa besar tersebut. []
SUMBER: MUSLIMAH DAILY