CINA–Game ponsel kembali menjadi biang kejahatan remaja. Baru-baru ini seorang remaja berusia 16 tahun di Cina tega menikam kakak perempuannya hingga tewas, Senin (28/10/2019). Nahas, usai menewaskan kakaknya, remaja itu lalu bunuh diri dengan melompat dari sebuah bangunan.
Menurut Oriental Daily, awalnya si pelaku ingin meminjam telepon seluler saudarinya yang berusia 21 tahun itu untuk bermain game. Tetapi kakaknya tidak mau meminjamkannya.
BACA JUGA: Kecanduan Game di Gadget, Ratusan Anak di Jabar Masuk RS Jiwa
Hal itu membuat pelaku itu marah. Dia lalu mengambil pisau dan menikam kakaknya. Melihat kakaknya tewas, remaja itu pun kemudian melompat keluar jendela lantai 23 dan tewas setelah menghantam tanah.
Pada saat itu, anggota keluarganya, termasuk kakek-neneknya sedang berada di rumah. Tetapi hanya ibu yang mendengar keributan dan pergi ke kamar.
BACA JUGA: Heboh Pembuluh Darah Otak Pecah akibat Main Game Online, Ini Kata Dokter
Dia menyaksikan putranya menikam putrinya dan melompat keluar jendela, tetapi saat dia hendak menghentikannya, semua sudah terlambat.
Polisi yang menyelidiki kasus itu mengatakan, sehari sebelum kejadian tragis itu adalah hari ulang tahun ibu. Namun sang ibu tidak pernah terbayangkan dia akan kehilangan dua anaknya pada hari berikutnya. []
SUMBER: ORIENTAL DAILY