BANDUNG–Darus Sunnah, sebuah tempat latihan berkuda dan memanah yang berada di lingkungan Eco Pesantren Daarut Tauhid, Cigugur Girang, Parompong, Bandung memberikan kesempatan berkuda kepada mereka yang bisa membaca 1 hari 1 Juz.
“Mari luangkan waktu di bulan Ramadhan ini dengan aktivitas yang bermanfaat,” tulis ds_equestrian Ahad (28/5/2017).
Dalam foto yang diunggah akun tersebut, Darus Sunnah memberikan kesempatan berkuda atau memanah selama 1 sesi jika pengunjung bisa menyelesaikan bacaan 1 Juz.
Akan tetapi, program ini dibatasi hanya untuk 10 orang saja perhari di Bulan Ramadhan. Dan hanya dibuka mulai pukul 14.30 sampai pukul 16.00 sore.
Program 1 Juz = 1 Sesi ini juga di posting ulang oleh akun pengasuh Pondok Pesantren Daarut Tauhid, KH. Abdullah Gymnastiar. []