WAKIL Presiden Jusuf Kalla menegaskan bahwa Indonesia akan terus berdiri bersama Palestina sampai negara tersebut benar-benar merdeka. Hal itu disampaikan oleh JK saat memberikan pidato kenegaraan dalam Sidang Umum PBBdi News York, Kamis (27/9/2018).
“Komitmen kita terhadap adanya perdamaian akan dipertanyakan jika kita tak bisa mengatasi konflik Israel dan Palestina,” ujar JK. “Kemunduran terus berjalan di saat kita bicara soal perdamaian.”
BACA JUGA: Saat Jusuf Kalla Kompak Nge-dance Bareng Sang Cucu
Untuk itu, JK mengajak seluruh pemimpin dunia untuk mewujudkan perdamaian di Palestina dan kawasan Timur Tengah. Dan, JK menganjurkan, dunia harus mendesak adanya negosiasi yang membuat solusi dua negara menjadi kenyataan.
JK juga menyesalkan nasib jutaan pengungsi Palestina yang semakin buruk dari hari ke hari.
BACA JUGA: Ketika Erdogan Sambut Jusuf Kalla di Istana
Menurut JK, situsi ini tidak hanya mengancam proses perdamaian dunia. “Tapi juga menghancurkan harapan warga Palestina, harapan kita semua bagi hadirnya sebuah megara Palestina merdeka,” demikian wapres. []
SUMBER: KUMPARAN