DIA (Balqis) berkata, “Sesungguhnya raja-raja apabila menaklukkan suatu negeri, mereka tentu membinasakannya, dan menjadikan penduduknya yang mulia jadi hina; dan demikian yang akan mereka perbuat. (An-Naml: 34)
Saat Columbus tiba di Amerika di abad ke 18. Benua ini sudah dihuni oleh 40 juta jiwa suku Indian yang hidup ribuan tahun di Amerika. Sekarang abad ke 21, berapa yang tersisa? Hanya 3-5 juta jiwa. Kemana sisanya? Dibunuh dengan ragam cara.
Tanah suku Indian dirampas. Kekayaannya dirampok. Mereka hanya diberikan sisa di daerah-daerah konservasi seperti kebun binatang di tengah kota. Anehnya, mengapa ada hari kemerdekaan Amerika?
Saat James Cook tiba di Australia di abad ke 18. Benua ini sudah dihuni oleh hampir 2 juta suku Aborigin yang telah tinggal ribuan tahun di Australia. Sekarang abad ke 21, berapa yang tersisa, sekitar 60.000 orang saja. Kemana sisanya? Dibunuh dengan beragam cara.
Tanah suku Aborigin dirampas. Kekayaannya dirampok. Mereka hanya diberikan sisa di daerah-daerah konservasi seperti kebun binatang di tengah kota. Anehnya, mengapa ada hari kemerdekaan Australia?
Sekarang Penjajah Zionis Israel datang dari seluruh penjuru dunia ke tanah Palestina, yang didukung oleh Amerika, Inggris, Jerman, Australia dan sekutunya. Datang dengan merampas tanah Palestina, lalu menyatakan diri sebagai penduduk asli, juga menyatakan ada hari Kemerdekaan?
BACA JUGA:Â Â Rakyat Palestina Berjuang dengan Diam
Rakyat Palestina berjuang untuk mengambil kembali tanahnya. Mengapa disebut terorisme? Mengapa tak ada yang mendukungnya? Mengapa justru diblokade dan bantuannya dibatasi? []